
TRIBUNNEWS.COM - Minum es saat udara sedang panas pasti terbayang kesegarannya,tapi tahukah Anda ada bahaya mengincar di baliknya?
Seperti diketahui suhu udara di sebagian kota di Indonesia sangat panas. Kemarin di Jakarta malah sempat tercatat suhu 36 derajat celcius.
Banyak orang mengatakan, minum air es atau air dingin tidak baik untuk kesehatan, terutama bila diminum saat cuaca panas atau dingin.
Benarkah?
Dokter ahli gizi, dr. Jovita Amelia, MSc, SpGK, menyebutkan minum air minimal dua liter perhari agar tidak dehidrasi upaya tepat agar menjaga tubuh tetap sehat saat udara panas.
Terlebih saat panas tubuh akan mengeluarkan banyak cairan sehingga cairan harus segera diganti.
“Pastinya air putih yah harus cukup minimal dua liter perhari dan kalau aktivitas diluar ruangan boleh lebih,” ungkap dr. Jovita kepada Tribunnews.com, Selasa (10/9/2019).
Kemudian saat suhu sedang panas sebaiknya jangan langsung minuman yang dingin karena terkadang bisa menyebabkan sakit kepala.
“Sebenarnya beda suhu langsung tinggi seperti itu kadang-kadang pengaruh ke sakit kepala, selain itu sih biasanya gapapa sih kecuali sedang sakit yah,” papar dr. Jovita.
Pernyataan tersebut juga ditemui pada ilmu kesehatan tradisional India (Ayuverdic).
https://ift.tt/31dwKKC
September 11, 2019 at 08:47AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terasa Segar Minum Es Saat Suhu Udara Panas, Tapi Awas Bahayanya, Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh"
Post a Comment