TRIBUNNEWS.COM - Sandy Tumiwa sekarang menjadi tahanan Polsek Metro Menteng, lantaran kasus penyalahgunaan narkotika.
Pada Senin (6/5/2019) pagi tadi sekira 10.00 WIB, Sandy Tumiwa bersama seorang tahanan lainnya mendatangi BNN (Badan Narkotika Nasional) Provinsi DKI Jakarta untuk menjalani assessment.
Setelah kurang lebih 4 jam diperiksa, Sandy Tumiwa keluar dengan dikawal dua orang petugas.
Melalui awak media, Sandy Tumiwa menyampaikan permintaan kepada publik.
"Doakan saya sembuh," kata Sandy Tumiwa sambil masuk ke mobil yang disiapkan petugas.
Sang istri, Vivi Paris pun sudah mengatakan bahwa Sandy Tumiwa berkeinginan untuk berhenti dari kecanduan barang haram itu.
"Kata Sandy, saya akan berupaya sekuat tenaga, untuk tidak tergantung sama narkotika," sambungnya.
http://bit.ly/2V4Z7qu
May 06, 2019 at 03:23PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sandy Tumiwa Minta Didoakan Sembuh dari Ketergantungan Narkoba"
Post a Comment