Search

Khikmawan Santosa Meninggal Dunia, Berikut Prestasi Penata Suara Kawakan Perfilman Indonesia Ini

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Dunia perfilman dalam negeri tengah berduka, Khikmawan Santosa, salah satu penata suara kebanggaan tanah air tutup usia.

Dikutip dari Kompas.com, pada Sabtu (11/5/2019) Khikmawan mengembuskan napas terakhirnya setelah mengalami kecelakaan di daerah Puncak, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2019) dini hari.

Khikmawan meninggal setelah sepeda motor yang dikendarainya bertabrakan dengan sebuah truk.

Karya Khikmawan di dunia perfilman sudah tidak perlu diragukan lagi.

Baca: Inilah 3 Alasan Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia Jauh-jauh ke Singapura untuk Vaksinasi Nastusha

Baca: Mbak You Minta Maaf Usai Hasil Terawangannya Dikabarkan Picu Amarah Cinta Penelope

Dikutip dari filmindonesia.or.id, sudah ada sekitar 437 film yang pernah ditangani oleh pria yang akrab disapa Kiki itu.

Kariernya sendiri dimulai ketika ia ikut menggarap film Virgin dan Brownies pada 2004 silam.

Sejak debutnya itu, namanya semakin bersinar di dunia perfilman sebagai penata suara.

Pada 2009, Khikmawan dianugerahi sebagai Penata Suara Terbaik di ajang Festival Film Indonsia (FFI) 2009 berkat film Ruma Maida.

Khikmawan terus berkarya, IMDb mencatat ia telah memenangkan 5 penghargaan dan 15 nominasi sebagai Penata Suara Terbaik di FFI. 

Khikmawan memenangkan penghargaan sebagai Penata Suara Terbaik melalui film Ruma Maida (2009), Sang Kiai (2013), A Copy of My Mind (2015), Pengabdi Setan (2017), serta Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (2017).

Baca: Diminta Pilih Antara Ayu Ting Ting atau Nagita Slavina, Hotman Paris Justru Pilih Wanita Ini

Baca: Raffi Ahmad Traktir Belanja & Buka Puasa Ibunda Merry, Nagita Slavina Beri Peringatkan Tegas Asisten

Di ajang film Asia, Khikmawan juga meraih nominasi sebagai Penata Suara Terbaik lewat film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak dari Asian Film Award.

Adapun beberapa film top lain yang digarap oleh Khikmawan seperti Serigala Terakhir (2009), Lima Elang (2011), Belenggu (2012), 3: Alif, Lam, Mim (2015), Rudi Habibie (2016), Critical Eleven (2017), Cek Toko Sebelah (2016), Kartini (2017), dan masih banyak yang lainnya.

(TribunnewsWIKI/Widi)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2vQBhV9

May 11, 2019 at 05:56PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Khikmawan Santosa Meninggal Dunia, Berikut Prestasi Penata Suara Kawakan Perfilman Indonesia Ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.