Search

Penyelaman Hingga Sahur di Danau Mesjid Al Jabbar Belum Temukan Jasad Dede Ruhiat

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Mega Nugraha Sukarna

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG-Penyelaman pada tengah malam oleh petugas Kantor SAR Bandung di danau Mesjid Al Jabbar, Bandung,  selama kurang lebih dua jam pada Selasa (14/5) dini hari, belum berhasil menemukan pria bernama Dede Ruhiat, warga Sindulang Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang.

Ia dikabarkan tenggelam di danau tersebut pada Senin (12/5) pukul 21.00 usai berenang.

Karena kelelahan, dia diduga tenggelam. Dua tim diturunkan oleh petugas SAR, satu tim ditugaskan untuk menyisir.

Baca: Cerita Cinta Prada DP dan Vera Oktaria Sebelum Pembunuhan Sadis Terjadi

Baca: Buah Ajaib dari Timur Tengah Ini Favorit Rasul, di Dalam Kurma Tersimpan Khasiat Dahsyat untuk Tubuh

Baca: Mimpi Bertemu Ular Saat Hamil, Pertanda Bagus Bagi Jabang Bayi

Baca: Viral Perlakuan Dosen Non Muslim Universitas Kristen pada Mahasiswanya Saat Waktu Buka Puasa Tiba

"Satu tim lagi penyelaman di kedalaman 8-10 meter," ujar Humas Basarnas, Joshua Banjarnahor.

Hanya saja, hingga menjelang sahur, Dede belum diketemukan. Pencarian dilanjutkan pagi nanti.

Kapolsek Gedebage, Kompol‎ Oesman Imam mengatakan, pihaknya mendapat informasi seorang pria berenang di danau tersebut.

"Telah terjadi seorang pria berenang kemudian tenggelam pada pukul 20.00 hingga Sahur belum ditemukan, kami terus berkoordinasi dengan Tim SAR Bandung untuk pencarian.

Data yang dihimpun, kejadian tenggelam di danau mesjid Al Jabbar ini yang kedua kalinya.

Pada 22 Maret, pria berusia sekitar 50 tahun warga Kecamatan Gedebage meninggal dunia karena jatuh terpeleset dan tenggelam.

Kemudian pada Februari, pria bernama Ahmad Sujai asal Kabupaten Purwakarta, pekerja proyek di Mesjid Al Jabbar meninggal dunia karena kecelakaan kerja. (*)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2E7h562

May 14, 2019 at 06:08AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penyelaman Hingga Sahur di Danau Mesjid Al Jabbar Belum Temukan Jasad Dede Ruhiat"

Post a Comment

Powered by Blogger.