Search

Ketimbang Visi Misi, Mahfud MD Lebih Percaya Rekam Jejak Peserta Pemilu 2019

TRIBUNNEWS.COM - Mahfud MD memiliki pendapatnya sendiri soal sosok yang akan dipilih di Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu mengaku, tak pernah percaya dengan visi misi peserta Pemilu 2019.

Menurut dia, visi misi peserta pemilu hanya bersifat formalitas saja dan sering tidak dikerjakan.

"Pertama, kadang kala yang buat sendiri enggak ngerti dan kalau ngerti pun enggak dilaksanakan juga."

"Itu kan hanya janji semata dan pasti menyembunyikan sesuatu yang jelek," ujar Mahfud dalam sebuah diskusi di Kantor MMD Initiative, Jalan Kramat 6, Jakarta Pusat, Selasa (16/4/2019).

Baca: Mahfud MD: Saya Sejak Dulu Tidak Percaya Visi Misi Kandidat Presiden Maupun DPR

Baca: Bertemu Dahlan Iskan, Mahfud MD Mengaku Tak Menyinggung Soal Pandangan Politik Pilpres 2019

Baca: Yusuf Mansur Bertemu dengan Mahfud MD dan Gus Ipul

Dia tidak heran ketika banyak anggota DPR yang menjadi target operasi tangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sebab, apa yang disampaikan dalam visi misi berbeda dengan realisasinya.

Oleh karena itu, dia lebih percaya dengan rekam jejak peserta pemilu daripada visi misinya.

"Karena memang yang diumumkan dan dikerjakan tidak selalu sama."

"Makanya sekarang penting untuk mengecek rekam jejak. Saya selalu percaya pada rekam jejak," ujar Mahfud.

Baca: Mahfud MD Ikut Marah Akun Dahlan Diretas dan 2,2 Juta Followersnya Hilang; Bisa Jadi Ingin Adu Domba

Baca: Mahfud MD Nilai Partisipasi WNI di Luar Negeri Meningkat di Pemilu 2019

Baca: Pasca-Nyatakan Dukung Prabowo dan Akun Twitternya Diretas, Dahlan Iskan Bertemu Mahfud MD Hari Ini

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2VVouvW

April 16, 2019 at 06:21PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ketimbang Visi Misi, Mahfud MD Lebih Percaya Rekam Jejak Peserta Pemilu 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.