Search

Lintas KRL Bekasi Alami Gangguan, Layanan KRL Hanya Sampai Cakung

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vice President Communications PT KCI Anne Purba mengatakan, gangguan yang terjadi pada KRL Commuter Line lintas Bekasi karena listrik aliran atas (LAA) tersambar petir.

Akibat gangguan ini, layanan KRL Commuter Line hanya sampai Stasiun Cakung.

"Pada pukul 15.15 WIB kami mendapat informasi kalau listrik aliran atas ada bermasalah disambar petir ya. Sedang diperbaiki, karena ini jam pulang kerja jadi kita hanya melayani hanya sampai Cakung. Jadi PP Cakung-Jakarta Kota dan Jakarta Kota-Cakung," ujar dia yang ditemui di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat, Selasa malam (2/4/2019).

Anne Purba menjelaskan, sampai saat ini tim yang terdiri PT KAI Daop 1 Jakarta dan KCI sedang berupaya melakukan perbaikan.

Baca: Grup Antam Andalkan Dump Truck Tata Prima 2528 untuk Armada Tambang Nikel di Halmahera Timur

"PT KCI memohon maaf atas masih berlangsungnya perbaikan prasarana perkeretaapian Listrik Aliran Atas (LAA) yang terkendala di lintas Tambun-Bekasi. Saat ini petugas telah menyelesaikan tahap memastikan tidak ada kabel yang menghalangi jalur rel," jelas dia.

Untuk itu, pihaknya mengimbau agar pelanggan dapat mencari alternatif transportasi lain.

"Kita berupaya menghimbau, mengutamakan keselamatan tetap antri, tidak berdesak-desakan ya supaya tetap lancar dan pengembalian 100 persen buat pelanggan yang memilih transportasi lain kalau tidak menggunakan KRL," ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2WHtkwO

April 02, 2019 at 08:31PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lintas KRL Bekasi Alami Gangguan, Layanan KRL Hanya Sampai Cakung"

Post a Comment

Powered by Blogger.