Search

Nur Asia Uno: Insya Allah Menang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nur Asia Uno, istri calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno tiba di Rumah Kartenegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019).

Keluar dari mobilnya, Nur langsung menebar senyum manisnya kepada para pendukung yang sudah menunggu.

“Insya Allah menang, hasilnya yang terbaik,” singkat Mpok Nur, sapaan akrabnya dikerumuni awak media.

Mpok Nur mencoblos di TPS 002 Jalan Sriwijaya 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pagi tadi.

Bersama Sandi, Mpok Nur sempat mengacungkan salam dua jari seusai mencoblos.

Tinta berwarna ungu terlihat menempel di ibu jari dan telunjuk keduanya.

Mereka sempat berfoto bersama di dekat pintu keluar TPS, tempat pewarta foto dan kameramen televisi menunggu untuk mengambil gambar.

Sandiaga tiba di TPS sekitar pukul 07.30 WIB.

Baca: Kapolda Sumsel Beberkan Sejumlah Hambatan Pemilu di Wilayahnya

Ia didampingi oleh istri dan kedua anaknya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa Uno.

Kedua orang tua Sandiaga, Razif Halik Uno dan Rachmini Rachman Uno, juga mencoblos di TPS yang sama.

Mereka tampak kompak mengenakan baju putih.

Sandiaga memakai baju berlengan panjang dan peci berwarna hitam.

Begitu tiba di TPS, Sandiaga dan istrinya sempat menyalami beberapa warga yang telah hadir lebih dulu.

 Rencananya jajaran Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi berkumpul di Rumah Kartenegara sambil menyaksikan hasil hitung cepat.
 

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2IoMOmY

April 17, 2019 at 02:44PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nur Asia Uno: Insya Allah Menang"

Post a Comment

Powered by Blogger.