Search

Warga Setempat Pernah Dengar Pemutilasi Budi Hartanto Menjerit Ketakutan Saat Malam Hari

Laporan Wartawan Surya Didik Mashudi
 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Warga di sekitar warung nasi goreng yang dikelola Aris Sugianto, tersangka pelaku mutilasi Budi Hartanto (28) sempat curiga saat mendengar suara jeritan pelaku saat tengah malam.

Sujilah (65) tetangga sebelah timur warung nasi goreng mengungkapkan, dirinya mengetahui pelaku sempat menjerit -jerit ketakutan pada malam hari.

"Pelaku sempat menjerit-jerit seperti orang ketakutan. Padahal di warungnya juga ada temannya. Dia bilang wedi aku, wedi aku (aku takut- aku takut)," ungkap Sujilah menirukan teriakan pelaku kepada SURYA.co.id, Sabtu (13/4/2019).

Aris diketahui membuka bisnis warung nasi goreng dan masakan Malaysia di Desa Sambi, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri.

Mengetahui ada suara ribut-ribut di warung depan rumahnya, Sujilah sempat mengintip melihat kejadian diluar dari balik kelambu rumahnya.

Sejumlah tetangga lainnya juga ada yang mengintip.

Pelaku juga terlihat sempat berlari dari warungnya ke jalan dengan ekspresi seperti orang yang ketakutan.

Padahal di warungnya juga ada sejumlah temannya.

Keesokan harinya Sujilah sempat menanyakan kejadian yang membuatnya menjerit-jerit ketakutan.

Pertanyaan itu dijawab oleh pelaku yang mengaku pundaknya seperti kejatuhan kayu.

Baca: Mencoba Nasi Goreng Buah Naga, Kuliner Unik yang Wajib Kamu Coba saat Liburan ke Semarang

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2De4BJl

April 13, 2019 at 07:45PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Warga Setempat Pernah Dengar Pemutilasi Budi Hartanto Menjerit Ketakutan Saat Malam Hari"

Post a Comment

Powered by Blogger.