Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa kepala daerah, di antaranya Gubernur Bali I Wayan Koster, Senin (22/4/2019) hadir di Istana Negara Jakarta bertemu dengan Presiden Jokowi membicarakan pembangunan infrastruktur di Indonesia timur hingga kelancaran Pemilu serentak.
Pada awak media, I Wayan Koster mengaku kehadirannya itu karena Presiden Jokowi ingin mengucapkan terima kasih secara langsung atas Pemilu serentak yang berjalan sukses.
Baca: Soal Isu Sandiaga Uno Kembali Wagub, Anies Baswedan : Tunggu Keputusan KPU
Terlebih lagi, suara untuk calon presiden petahana, Jokowi-Maruf Amin menang total di bali versi quick count, yakni mencapai 92 persen.
Presentasi ini yang tertinggi di antara 34 provinsi di Indonesia.
"Ucapan terima kasih, karena di Bali perolehan dari real count sekarang sudah mencapai 92 persen. Tentu beliau mengucapkan terima kasih apalagi pemilu serentak berjalan dengan sukses dan aman," ungkap I Wayan Koster di Istana Negara.
Atas capaian tersebut, mewakili warga Bali, I Wayan Koster berharap nantinya pemerintah bisa membangun pusat kebudayaan Bali untuk melestarikan budaya Bali dan meningkatkan pariwisata Bali.
"Kami sampaikan, yang kami inginkan adalah membangun pusat kebudayaan Bali. Termasuk juga pembangunan infrastruktur secara umum," tambahnya.
Untuk diketahui sebelumnya, Jokowi telah menghubungi Wayan Koster langsung atas hasil kemenangan totalnya di Bali. Melalui sambungan telephone seluler, Jokowi mengucapkan terima kasih pada warga Bali.
Baca: Data Sementara Situng KPU Selisih Suara Jokowi dengan Prabowo di Jabodetabek, Siapa yang Unggul?
Diungkap I Wayan Koster, Jokowi menghubunginya pada Kamis (18/4/2019) pukul 18.30 WITA. Wayan Koster juga mengklaim dia adalah Ketua DPD DPIP pertama yang ditelepon Jokowi.
Pencapaian diatas 90 persen pasangan Jokowi-Maruf Amin merupakan kejutan bagi Jokowi karena sebelumnya Jokowi menargetkan di Bali hanya 80 persen.
http://bit.ly/2UM2bMV
April 22, 2019 at 06:50PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi Menang Telak di Bali, Gubernur Koster Minta Dibangun Pusat Kebudayaan Bali"
Post a Comment