Search

Amien Rais Sebut Ada 31 Juta DPT Bodong di Pemilu 2019

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Amien Rais menilai sudah ada kecurangan dari salah satu partai politik dalam pelaksanaan kampanye Pemilu 2019.

Kecurangan itu telah dicium Amien sejak enam bulan lalu.

"Jadi kalau kita mau jujur, sejak enam bulan yang lalu sudah kentara adanya gejala-gejala kecurangan yang luar biasa," kata Amien di depan kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Jumat (1/3/2019).

Salah satu contoh bukti kecurangan menurut Amien adalah bukti adanya KTP tanpa pemilik yang jelas.

Itu, kata dia, bisa dimanfaatkan untuk pemilih ganda.

Baca: Ketua DPRD DKI Pantau dan Videokan Orasi Pengunjuk Rasa di Depan KPU RI

Contoh kecurangan yang ia maksud adalah ratusan ribu KTP Elektronik yang dibuang di hutan, sawah, hingga berserakan di jalan-jalan.

Dia juga mengungkap jumlah fantastis dalam nama-nama yang ada di Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Katanya 31 juta DPT yang ikut dalam Pemilu 2019 merupakan DPT bodong.

"Misalnya dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) itu ada 31 juta yang bodong, bayangkan ratusan ribu KTP elektrik dibuang di hutan, sawah, semak-semak, jatuh di jalan dan lain-lain, ini apa-apaan?" ungkapnya.

Untuk itu, Amien Rais meminta KPU untuk menindak hal tersebut.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2HdxY1r

March 01, 2019 at 04:52PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Amien Rais Sebut Ada 31 Juta DPT Bodong di Pemilu 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.