Search

Mahfud MD Minta Presiden Terpilih Realisasi Jalankan Pemerintahan Berlandaskan Pancasila

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tokoh nasional, Mohammad Mahfud MD, meminta calon presiden-calon wakil presiden yang nanti terpilih supaya merealisasi janji menjalankan pemerintahan sesuai dengan Pancasila.

Dia menilai, pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo-KH Maruf Amin, dan pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno layak sebagai calon.

Menurut dia, semua calon yang ada semuanya telah memenuhi syarat konstitusional secara resmi yang dibuat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, selaku penyelenggara pemilu.

"Warga negara yang layak sebagai calon, kalau sudah terpilih berani melaksanakan pemerintahan sesuai Pancasila, harus tegas dan harus dimulai penegakan hukum dan keadilan, utama keadilan sosial," kata Mahfud MD, ditemui di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Rabu (31/3/2019).

Baca: Mahfud MD Ingatkan Pemilih untuk Tetap Bersatu Dalam Naungan NKRI

Dia melihat masing-masing pasangan capres-cawapres pancasilais. Untuk itu, apabila terpilih, dia berharap supaya pasangan capres-cawapres terpilih dapat merangkul semua elemen masyarakat.

"Nanti siapapun yang terpilih akan mengajak mereka dan membawa program-program kebijkan negara tetap sesuai Pancasila, keduanya pancasilais dan sudah diukur konstitusi, oleh KPU baik administrasi maupun substantif," kata dia.

Sejauh ini, dia menilai, Pancasila Sila ke-5, yaitu Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia belum sepenuhnya direalisasikan. Dia menegaskan, siapapun nantinya pasangan capres-cawapres yang memerintah akan menegakkan keadilan dan hukum.

"Siapapun memerintah tegakkan keadilan dan hukum. Siapapun yang memerintah, supaya sukma hukum dirogoh, jangan hanya menegakkan undang-undang, yang harus ditegakan keadilan. Kalau itu dilakukan maka rakyat akan tenang. Negara hancur, karena keadilan tidak ditegakan, hukum dibuat main-main," tambahnya.

Sebelumnya, dalam debat keempat, kedua calon presiden sepakat satu nada bahwa ideologi Pancasila tak dapat tergantikan oleh ideologi manapun. Prabowo Subianto mengawali debat dengan komitmennya bersama Sandiaga menyebutkan bahwa Pancasila merupakan ideologi final.

Pancasila disebut menjadi pemersatu beragam suku, ras, budaya, bahasa, agama dan lain-lain.

"Kami bertekad pertahankan Pancasila sampai titik darah penghabisan. Kalau ada yang mau mengubah akan saya hadapi dengan semua kekuatan," jelas Prabowo dalam penyampaian visi dan misi di debat pada Sabtu (30/3).

Senada dengan Prabowo, Jokowi capres nomor urut 01 juga menuturkan bahwa Pancasila adalah kesepakatan para pendiri bangsa, para pemimpin-pemimpin bangsa dari berbagai daerah berbagai organisasi, ras, suku, agama.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Wz0QFy

March 31, 2019 at 01:39PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mahfud MD Minta Presiden Terpilih Realisasi Jalankan Pemerintahan Berlandaskan Pancasila"

Post a Comment

Powered by Blogger.