Search

Demi Bayar Cicilan, Kurir Kosmetik Bawa Lari Mobil Rental ke Lamongan, Digadaikan Senilai Rp 35 Juta

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Lantaran tak memiliki uang untuk membayar cicilan mobilnya, pria bernama Singgih Permadi (29) ini nekat menggadaikan mobil rental milik korbannya, Choirur Roziqien.

Pria yang bekerja sebagai kurir kosmetik itu mengaku nekat untuk menggelapkan mobil rental guna membayar cicilan mobilnya.

Hal tersebut pun dibenarkan Kanit Resmob Polrestabes Surabaya, Iptu Bima Sakti saat konferensi pers di Mapolrestabes Surabaya pada Senin (11/3/2019) siang.

"Pelaku dikenalkan teman dari korban, jadi ya percaya saja, korban saat itu menyewakan mobilnya kepada pelaku, hanya bermodal rasa percaya," beber Bima kepada awak media, Senin (13/3/2019).

Bima menambahkan, mulanya korban menyewakan mobilnya senilai Rp 750 ribu.

Nominal tersebut diberikan untuk durasi pinjam mobil selama tiga hari.

Tetapi, sampai tenggal waktu yang ditentukan, nyatanya mobil itu tak kunjung kembali.

Resah lantaran mobilnya tak kunjung dikembalikan, korban berusaha menghubungi nomor telepon pelaku.

Ketika itu, pelaku masih bisa dihubungi korban.

Saat itu, ia berjanji hendak segera mengembalikan mobilnya.

Halaman 2 >>>>>

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2HshGSc

March 11, 2019 at 07:03PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Demi Bayar Cicilan, Kurir Kosmetik Bawa Lari Mobil Rental ke Lamongan, Digadaikan Senilai Rp 35 Juta"

Post a Comment

Powered by Blogger.