Search

Dukung Jokowi, Komunitas Srikandi Indonesia Gelar Pasar Murah

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komunitas Srikandi Indonesia untuk Jokowi menggelar pasar murah di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Ketua Umum Komunitas Srikandi Indonesia (KSI), Yanti Rukmana, mengatakan sembako murah diperuntukkan bagi masyarakat warga yang lebih perlu diperhatikan.

Sebelumnya, KSI telah menggelar sembako murah di beberapa tempat, di antaranya di Tawangsari–Sukoharjo, Desa Bangsri – Kabupaten Karang Anyar, juga di Kecamatan Miri, Sukodono, dan Ngrampal, Kabupaten Sragen.

Baca: Kronologi Video Viral Ibu Tendang dan Dorong Anak dari Dalam Mobil, Ternyata Hal Ini Pemicunya

“Program pasar murah ini telah kami laksanakan beberapa kali di beberapa daerah karena kita ingin terus berbagi kepada masyarakat yang walaupun mereka yang diperbolehkan membeli sembako murah ini sebenarnya harga sembako di pasaran terjangkau oleh mereka,” ujar Yanti Rukmana melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (30/3/2019).

Yanti menjelaskan, dalam Komunitas Srikandi Indonesia juga berkumpul banyak anggota yang dari dulu sudah senang dan terbiasa berbagi dan melakukan kegiatan sosial.

KSI berkumpul di Boyolali untuk membentuk organisasi sosial yang salah satu kegiatannya berbagi sembako kepada masyarakat yang lebih perlu diperhatikan.

"Kegiatan ini meneladani amal ma’ruf yang telah dilakukan Jokowi selama ini yang selalu berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dimanapun berada," tutur Yanti.

Baca: KPK Dukung Instruksi Jaksa Agung Agar bawahannya Segera laporkan Harta Kekayaan

Yanti menuturkan, sejak sebelum menjabat sebagai Walikota Solo Jokowi terbiasa membagi bagikan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu.

Bahkan malam hari tanpa diketahui publik Jokowi, sering kali ditemukan sedang memberi bingkisan kantong kantong plastik berisi sembako kepada masyarakat yang lebih perlu diperhatikan. Kecintaan Jokowi kepada masyarakat membuatnya selalu menyediakan beras atau sembako di mobilnya.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2CJIn1N

March 30, 2019 at 03:54PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dukung Jokowi, Komunitas Srikandi Indonesia Gelar Pasar Murah"

Post a Comment

Powered by Blogger.