Search

Gugur Saat Baku Tembak dengan KKB di Nduga, Jenazah Serda Yusdin Disambut Ribuan Warga Luwu

TRIBUNNEWS.COM, LUWU - Ribuan warga menyembut kedatangan jenazah Serda Yusdin (23), Desa Pongko, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Jumat (8/3/2019).

Diketahui, Serda Yusdi merupakan aanggota Komando Pasukan Khusus (Kopassus) yang tewas ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Nduga, Papua, Kamis (7/3/2019).

Yusdin merupakan warga asal Desa Pongko, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca: Disaksikan Ayah Angkat Jokowi, Relawan Tanah Gayo Tegaskan Siap Menangkan Jokowi-Maruf

Pantauan TribunLuwu.com, jenazah Yusdin dibawa menggunakan ambulans dikawal Polisi Lalu Lintas dan Polisi Militer.

Jenazah memasuki ibu kota Kabupaten Luwu, Kota Belopa, sekitar pukul 21.30 Wita.

Wakil Bupati Luwu, Syukur Bijak, menyambut jenazah anak angkatnya itu di Belopa, ibukota Kabupaten Luwu, lalu mengantarnya menuju Desa Pongko.

Baca: Diciduk Polisi, Eddo Idol Sembunyikan Sabu di Lipatan Celana

Jarak Belopa ke Desa Pongko sekitar 80 kilometer.

Sebagai putra Walenrang-Lamasi (Walmas), Syukur Bijak menginstruksikan jajaran pemerintahan di Walmas turut menyambut jenazah Yusdin.

Terlihat, saat memasuki wilayah Walmas, ribuan masyarakat menyambut dan ikut mengantar jenazah menggunakan motor dan mobil.

Banyaknya pengantar, membuat jalan poros trans Sulawesi di Walmas menjadi satu arah, hanya ke utara, ke arah Masamba, ibu kota Kabupaten Luwu Utara.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2EEUg96

March 09, 2019 at 03:06AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Gugur Saat Baku Tembak dengan KKB di Nduga, Jenazah Serda Yusdin Disambut Ribuan Warga Luwu"

Post a Comment

Powered by Blogger.