Search

Jadwal Final German Open 2019, Hafiz/Gloria Jadi Andalan Indonesia

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran turnamen bulu tangkis German Open 2019 bakal memasuki fase pamungkas pada Minggu (3/3/2019).

Sebanyak lima laga final German Open 2019 pun sudah siap digelar di lapangan Innogy Sporthalle, Mulheim an der Ruhr.

Dari sepuluh kontestan yang bakal bertanding di partai puncak, Indonesia mampu menyelipkan satu wakil di antaranya.

Satu-satunya wakil Merah Putih yang bakal bermain di final German Open 2019 adalah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Datang sebagai unggulan ke-6 turnamen, Hafiz/Gloria mampu melenggang ke final tanpa harus menghadapi ganda campuran unggulan lainnya yang harus tersingkir pada babak awal.

Baca Juga : Nama Legenda Bulu Tangkis Korea Selatan Masuk Daftar BWF Hall of Fame

Pada partai puncak German Open 2019 nanti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Wijdaja bakal berhadapan dengan unggulan ke-8, Seo Seung-jae/Chae YuJung (Korea Selatan).

Berbeda dengan Hafiz/Gloria, wakil Negeri Ginseng itu harus menghadapi dua ganda campuran berstatus unggulan dalam perjalanannya menembus final German Open 2019.

Seo/Chae mampu melewati hadangan unggulan kedua turnamen, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), di babak perempat final serta unggulan ke-5, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia), di semifinal.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2UiqEVF

March 03, 2019 at 09:05AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadwal Final German Open 2019, Hafiz/Gloria Jadi Andalan Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.