Search

Mohamed Salah Baru Cetak Enam Gol dari 25 Penampilannya Bersama Liverpool

TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Top scorer Liverpool musim lalu dengan 44 gol dari 54 penampilan ini, Mohamed Salah masih mandul dalam 661 menit terakhir di semua kompetisi.

Menariknya, kebuntuan Mohamed Salah dimulai dengan pergeseran posisinya pada awal Februari.

Menurut data Transfermarkt, Mohamed Salah terakhir produktif kala mencetak 3 gol dari tiga laga, kontra Brighton (1 gol), Crystal Palace (2), dan Leicester pada tiga pertandingan terakhir Januari.

Di semua pertandingan tersebut, pemain asal Mesir ini bermain sebagai striker sentral.

Namun, Salah digeser ke sayap kanan oleh Juergen Klopp pada laga perdana Februari kontra West Ham.

Sejak pergeseran itu, Salah hanya mencetak sebiji gol (vs Bournemouth) dari tujuh laga Liga Inggris.

Musim ini, Mohamed Salah hanya mencetak 6 gol dari 25 laga sebagai pemain sayap kanan.

Produktivitas Salah melonjak kala bermain sebgai ujung tombak dengan mencatatkan 14 gol dari 13 pertandingan.

Setidaknya, tak semua berjalan buruk bagi Mohamed Salah saat menghadapi Fulham.

Tampil 90 menit sebelum diganti oleh Daniel Sturridge padainjury time, Mo Salah melepas 5 tembakan sepanjang laga dengan 3 yang akurat.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TdYzO2

March 18, 2019 at 12:46AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mohamed Salah Baru Cetak Enam Gol dari 25 Penampilannya Bersama Liverpool"

Post a Comment

Powered by Blogger.