Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dul Jaelani, anak bungsu Ahmad Dhani, menceritakan momen dirinya menangis saat konser reuni Dewa 19 di Malaysia bersama Once Mekel dan Ari Lasso.
Air matanya jatuh tatkala membawakan lagu 'Cinta Kan Membawamu'. Diakuinya tangisnya itu bukan karena kondisi ayahnya yang harus mendekam di penjara.
"Waktu saya bawa 'Cinta Kan Membawamu' saya menangis sebenarnya bukan menangis karena ayah saya, saya menangisi mantan saya," ucap Dul Jaelani saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Sabtu (23/3/2019).
Dul juga mengatakan jika sangat wajar apabila seorang musisi menangis ketika mendalami sebuah lagu.
Baca: Lagunya Kangen Band Jadi Inspirasi Single Anyar Andika & Ningrat
"Ya jadi itu saya rasa hal yang wajar untuk seniman yg menghayati," ungkap.
Beberapa hari setelah Ahmad Dhani diputuskan dihukum tahanan karena kasua ujaran kebencian yang dilakukannya.
Dul menggantikan posisi Ahmad Dhani di konser reuni Dewa 19 dengan Ari Lasso dan Once Mekel.
Ia saat itu mengiringi Ari Lasso membawakan lagu 'Cinta Kan Membawamu' menangis sembari bermain keyboard.(*)
https://ift.tt/2Yi9XMz
March 23, 2019 at 10:33PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Saat Konser di Malaysia Dul Jaelani Klaim Bukan Menangis karena Ahmad Dhani, Tapi karena Mantan"
Post a Comment