Search

Hasil Sidang Komdis PSSI Terbaru: Arema FC Paling Banyak Didenda - detikSport

Jakarta -

Hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI terbaru melahirkan delapan keputusan hukuman. Arema FC jadi yang paling banyak didenda.

Totalnya Arema didenda sebesar Rp 100 juta dari insiden yang terjadi saat menjamu Persib Bandung. Partai pekan kedua Shopee Liga 1 2020 digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (8/3/2020).

Ada empat jenis pelanggaran yang divonis oleh Komdis PSSI. Yakni lima kartu kuning dalam satu laga dan pelemparan botol yang masing-masing berbuah denda Rp 50 juta.

Dua vonis lainnya dijatuhkan kepada Roberto Mario Carlos Gomez selaku Pelatih Singo Edan dan Charis Yulianto selaku ofisial klub. Gomez dan Charis didakwa protes berlebihan, namun hanya mendapat teguran keras.

Sedangkan empat vonis lainnya jatuh kepada pemain Persipura Jayapura Arthur Cunha Da Rocha serta Israel Wamiau, pemain Persela Lamongan Gabriel Do Carmo, dan terakhir Panitia Pelaksana Persib Bandung.

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, Jumat 13 Maret 2020

1. Pelatih Arema FC, Sdr. Roberto Mario Carlos Gomez
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: PS Tira vs Arema FC
- Tanggal kejadian: 2 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan kepada wasit cadangan
- Hukuman: Teguran keras

2. Ofisial Arema FC, Sdr. Charis Yulianto
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: PS Tira vs Arema FC
- Tanggal kejadian: 2 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan kepada wasit cadangan
- Hukuman: Teguran keras

3. Pemain Persipura Jayapura, Sdr. Arthur Cunha Da Rocha
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Borneo FC vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 7 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Melakukan tindakan tidak sportif dan melanggar Fair Play
- Hukuman: Larangan bermain 1 (satu) pertandingan dan denda Rp. 10.000.000

4. Pemain Persela Lamongan, Sdr. Gabriel Do Carmo
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Persela Lamongan vs PSIS Semarang
- Tanggal kejadian: 7 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Melakukan tindakan tidak sportif dan melanggar Fair Play
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 20.000.000

5. Arema FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 8 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: 5 kartu kuning dalam satu pertandingan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

6. Arema FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 8 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Suporter melakukan pelemparan botol ke dalam lapangan & masuknya suporter ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

7. Pemain Persipura Jayapura, Sdr. Israel Wamiau
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Persipura Jayapura vs PSIS Semarang
- Tanggal kejadian: 1 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: Menendang pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 10.000.000

8. Panitia Pelaksana Pertandingan Persib Bandung
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2020
- Pertandingan: Persib Bandung vs Persela Lamongan
- Tanggal kejadian: 1 Maret 2020
- Jenis pelanggaran: supporter Persib Bandung masuk ke area lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 30.000.000

Simak Video "4.000 Personel TNI-Polri Amankan Laga Persib-Arema FC"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/aff)

Let's block ads! (Why?)



"banyak" - Google Berita
April 02, 2020 at 06:42PM
https://ift.tt/2R1tgI0

Hasil Sidang Komdis PSSI Terbaru: Arema FC Paling Banyak Didenda - detikSport
"banyak" - Google Berita
https://ift.tt/2ZTcKNv
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hasil Sidang Komdis PSSI Terbaru: Arema FC Paling Banyak Didenda - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.