Search

Beleid Baru Buka Peluang La Liga Dapat Lebih Banyak Uang - Kompas.com - KOMPAS.com

MADRID, KOMPAS.com - Pandemi corona rupanya membuat La Liga justru mampu membuka peluang bagi La Liga mendapat lebih banyak uang.

Utamanya, tulis laman sportspromedia.com, uang dari hak siar pertandingan oleh stasiun televisi.

Baca juga: Para Bintang La Liga yang Menjadi Petinggi Klub Setelah Pensiun

Pekan ini, pemerintah Spanyol baru saja mengeluakan beleid baru ikhwal kontrak hak siar.

Gelandang Real Betis Prancis Nabil Fekir (kanan) bersaing dengan bek Barcelona Spanyol Junior Firpo selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Real Betis dan FC Barcelona di stadion Benito Villamarin di Seville pada 9 Februari 2020.AFP/CRISTINA QUICLER Gelandang Real Betis Prancis Nabil Fekir (kanan) bersaing dengan bek Barcelona Spanyol Junior Firpo selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Real Betis dan FC Barcelona di stadion Benito Villamarin di Seville pada 9 Februari 2020.

Awalnya, beleid lama hanya memberi ruang bagi La Liga melakukan kontrak hanya dari negara-negara anggota Uni Eropa.

Namun, undang-undang baru memperluas cakupan kontrak di seluruh Eropa alias tak terbatas hanya di negara-negara anggota Uni Eropa.

LaLiga Santander menggelar festival penggalangan dana untuk memerangi Covid-19DOK. LaLiga Official LaLiga Santander menggelar festival penggalangan dana untuk memerangi Covid-19

Umur peluang itu adalah tiga tahun dari sekarang atau berakhir usai musim kompetisi 2022/2023.

Liga Primer

Zinedine Zidane saat melakoni laga perpisahan bersama Real Madrid, 7 Mei 2006.AFP/BRU GARCIA Zinedine Zidane saat melakoni laga perpisahan bersama Real Madrid, 7 Mei 2006.

Dengan peraturan baru itu, La Liga menyusul Liga Primer yang mulai enam tahun sebelumnya sudah menjalankan peraturan perluasan penjualan hak siar di seluruh Eropa.

Pada Februari 2020, Liga Primer meneken kontrak hak siar senilai 2,3 miliar euro atau setara dengan 2,5 miliar dollar AS dengan Nordic Entertainment Group (NENT).

Gareth Bale saat dipresentasikan sebagai pemain baru Real Madrid di depan hadapan puluhan ribu suporter Los Galacticos di Santiago Bernabeu, Senin (2/9/2013). AFP/ GERARD JULIEN Gareth Bale saat dipresentasikan sebagai pemain baru Real Madrid di depan hadapan puluhan ribu suporter Los Galacticos di Santiago Bernabeu, Senin (2/9/2013).

Kini, La Liga tengah berusaha menjalin kerja sama serupa dengan 15 negara Eropa lainnya untuk perluasan hak siar itu.

Saat ini, sudah ada kesepakatan tiga tahun ke depan antara La Liga dengan TV2 asal Denmark pada 23 April 2020.

Kesepakatan itu akan mulai diwujudkan pada musim 2021/2022.

Ekspresi Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, dalam pertandingan kedua 16 besar Liga Champions antara Liverpool vs Atletico Madrid. Laga Liverpool vs Atletico Madrid digelar di Stadion Anfield, Rabu (11/3/2020). JAVIER SORIANO/AFP Ekspresi Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, dalam pertandingan kedua 16 besar Liga Champions antara Liverpool vs Atletico Madrid. Laga Liverpool vs Atletico Madrid digelar di Stadion Anfield, Rabu (11/3/2020).

Hingga usai musim 2019/2020, La Liga diharapkan mendapat total pemasukan dari hak siar televisi hingga 2 miliar euro atau setara dengan 2,2 miliar dollar AS.

Sementara, untuk musim sama, Liga Primer berharap mendapat pemasukan 1,86 miliar euro atau setara dengan 2,07 miliar dollar AS.

Mata uang euro.Thinkstock Mata uang euro.

Untuk kontrak internasional La Liga sepanjang lima tahun yang dipegang oleh perusahaan periklanan asal Spanyol, Mediapro, angka penjualannya terkini ada di posisi 4,48 miliar euro atau setara dengan 4,98 miliar dollar AS.

Kontrak dengan Mediapro akan berakhir usai musim kompetisi 2023/2024.

Ilustrasi dollar ASThinkstock.com Ilustrasi dollar AS

Let's block ads! (Why?)



"banyak" - Google Berita
April 28, 2020 at 02:33PM
https://ift.tt/2VHw8wi

Beleid Baru Buka Peluang La Liga Dapat Lebih Banyak Uang - Kompas.com - KOMPAS.com
"banyak" - Google Berita
https://ift.tt/2ZTcKNv
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Beleid Baru Buka Peluang La Liga Dapat Lebih Banyak Uang - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.