Search

Nggak Lolos Kartu Pra Kerja, Nih Banyak yang Gratisan - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Kartu Prakerja merupakan program buatan pemerintah yang dibuat agar masyarakat yang terkena PHK atau lulusan baru dapat mengasah keterampilan baru.

Setiap peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan paket manfaat total senilai Rp 3,5 juta terdiri dari bantuan biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta yang dapat dipergunakan untuk membeli satu atau lebih pelatihan di mitra platform digital.


Jika kalian yang tidak lolos dalam program ini atau ingin belajar kemampuan baru secara online secara gratis. Sebenarnya ada banyak platform yang menyediakannya. berikut diantaranya:

1. Youtube

Dalam platform berbagi video milik Google ini banyak sekali para penyedia konten atau yang biasa disebut Youtuber menayangkan video edukasi dari berbagai bidang yang bisa kita pelajari.

Contohnya, channel Youtube bernama Daunnet Films - Anjas Maradita dengan jumlah subscriber yang telah mencapai 392 ribu ini menyediakan pelatihan terkait menyunting video dari berbagai tekhnik. Selain video, ada pula tips dan trik cara mengedit foto dan lain halnya.

Maupun channel HobiKayu merupakan channel Youtube yang mempertontonkan banyak video mengenai bagaimana cara membua furniture dari bahan kayu serta trik atau beberapa masalah pembuatannya. Ini cocok untuk kalian yang ingin membuat usaha furniture berbahan dasar kayu.

2. Coursera

Platform pembelajaran online berbasis di Amerika, Coursera, membuka banyak kurus online gratis yang bisa kalian nikmati. Kelas yang ditawarkan terdiri dari beberapa topik, mulai dari kesehatan, bisnis, seni, sains, dan lainnya.

Beberapa kelas gratis di Coursera diajarkan langsung oleh University of Pennsylvania, University of Michigan, Stanford University. Kesempatan ini bisa kalian dapatkan hanya sampai 31 Mei 2020.

Contohnya belajar 'Social Media Marketing' yang disediakan gratis oleh Northwestern University pada platform ini. Ada juga belajar tentang finansial market yang diberikan materinya oleh Yale University.

[Gambas:Video CNBC]

Let's block ads! (Why?)



"banyak" - Google Berita
April 20, 2020 at 06:19PM
https://ift.tt/2KfXaoe

Nggak Lolos Kartu Pra Kerja, Nih Banyak yang Gratisan - CNBC Indonesia
"banyak" - Google Berita
https://ift.tt/2ZTcKNv
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nggak Lolos Kartu Pra Kerja, Nih Banyak yang Gratisan - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.