Search

Per September 2019, BCA Raih Laba Bersih Rp 20,9 Triliun

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mencatatkan laba sebesar Rp 20,9 triliun di triwulan III 2019 dan pertumbuhan laba bersih sebesar 13,0 persen year on year (yoy).

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja menyatakan, terdapat pertumbuhan kredit pada berbagai segmen.

"BCA mencatatkan pertumbuhan kredit di berbagai segmen, serta membukukan peningkatan dana CASA, Hal tersebut merupakan pencapaian kinerja operasional yang solid," ujar Jahja, di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2019) sore.

BCA juga mencatatkan peningkatan pendapatan bunga bersih menjadi Rp 37,4 triliun atau meningkat sebesar 12,2 persen.

Baca: Mengenal Lebih Dekat Konsep Global Support di MPV 7-Seater Wuling Cortez

Ia menambahkan bahwa pada September 2019, total kredit meningkat 10,9 persen year on year (yoy) menjadi Rp 585 triliun dengan Non Performing Loan (NPL) pada level 1,6 persen.

Baca: Nasabah Divonis Bersalah dan Didenda Rp 4 Miliar Gara-gara Karyawan BNI Medan Salah Transfer

Sementara itu, saldo pinjaman kartu kredit mengalami pertumbuhan menjadi Rp 13,4 triliun atau sebesar 10,4 persen sepanjang triwulan III 2019.

Lalu peningkatan juga terjadi pada pembiayaan syariah sebesar 5,9 persen year on year (yoy) menjadi Rp 5 triliun.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2pkVi6I

October 29, 2019 at 07:16AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Per September 2019, BCA Raih Laba Bersih Rp 20,9 Triliun"

Post a Comment

Powered by Blogger.