Search

Dua Pertiga Operator Berharap 5G Ciptakan Aliran Pendapatan Baru

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nokia mengumumkan hasil dari Nokia 5G Maturity Index, diproduksi bersama Analysys Mason, yang memberikan operator praktik terbaik untuk merencanakan dan menggelar layanan 5G.

Benchmark pertama tingkat maturitas operator 5G dalam industri mengungkapkan bahwa dua pertiga dari operator berharap 5G dapat menciptakan aliran pendapatan baru.

Sedangkan lebih dari 70% operator fokus pada 5G guna membantu meningkatkan layanan konsumen yang sudah ada.

Penelitian ini juga menemukan bahwa para operator yang paling terdepan dalam transformasi 5G menempatkan fokus mereka pada enam hingga delapan use case.

Temuan lainnya, Use case 5G yang paling populer yang diidentifikasi oleh operator meliputi konektivitas seluler multi-gigabit, mobil yang terhubung dan mobil otonom, pengalaman internet taktil seperti augmented reality dan virtual reality, pemantauan layanan kesehatan kritis, aplikasi smart city seperti pencahayaan, dan layanan smart home.

Baca: Pemboikotan Huawei Dikhawatirkan Hambat Penyebaran Teknologi 5G di Eropa

Sebagian besar operator merencanakan peluncuran komersial layanan 5G terbatas pada 2019-20
Para operator yang merencanakan peluncuran komersial 5G awal akan lebih berkembang dengan virtualisasi jaringan dan penggelaran berbasis cloud.

Para operator yang dinilai sebagai yang paling maju di 5G akan menyelaraskan teknologi dan pengembangan bisnis mereka, dan menghubungkan transformasi digital dengan 5G.

"Jelas bahwa dari Nokia 5G Maturity Index yang pertama ini bahwa operator memiliki ambisi besar untuk 5G. Banyak juga yang memahami bahwa dampaknya akan jauh lebih signifikan jika digunakan bersama dengan transformasi platform, guna mendukung beragam aliran pendapatan baru, "kata Caroline Gabriel, Principal Analyst, Analysys Mason, Kamis (28/2/2019).

Namun, sebagian besar mengakui mereka tidak yakin dengan tindakan yang harus mereka ambil untuk mencapai tujuan mereka.

"Kami percaya Nokia 5G Maturity akan memberikan dukungan yang besar untuk mengambil keputusan penting ini, sehingga memungkinkan mereka untuk pertama kalinya, merencanakan kemajuan 5G mereka sendiri merujuk  dari indeks yang dinilai secara objektif, dan belajar dari praktik terbaik orang lain," katanya.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2EE4mbE

March 01, 2019 at 04:05AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dua Pertiga Operator Berharap 5G Ciptakan Aliran Pendapatan Baru"

Post a Comment

Powered by Blogger.