Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin akan mendampingi calon presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) saat debat antar Capres pada Minggu (17/2/2019).
"Ya, saya mendampingi saja. Kan' nanti yang akan berdebat. Kalau saya (debat cawapres) nanti Maret," ujar Ma'ruf di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (13/2/2019).
Ma'ruf tak memberi masukan ke Jokowi. Menurut Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ini, Jokowi lebih berpengalaman dalam mengikuti debat jelang pemilihan presiden.
Baca: Dirikan 4 Bisnis, Intip Cara Milenial Ini Bebas Finansial Di Usia Muda!
"Pak Jokowi kan' lebih tahu dari saya. Wong dia petahana. Dia yang sudah menjalankan. Jadi di kepalanya sudah ada," tutur Ma'ruf.
Ma'ruf berujar tak ada persiapan khusus yang dilakukan Jokowi jelang debat. Diskusi dengan sejumlah tokoh dan pakar merupakan hal biasa yang dilakukan setiap paslon jelang debat.
"Ya pastilah semua seperti itu," ucapnya.
http://bit.ly/2E8WvTh
February 13, 2019 at 05:33PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jelang Debat, Ma'ruf Amin: Pak Jokowi Lebih Tahu dari Saya"
Post a Comment